Bosan dengan Tempat Nongkrong yang Gitu-gitu Aja? Coba Liat 5 Cafe Terunik di Tokyo ini


0
34 shares
Cat Cafe Tokyo. Pic By: https://www.klook.com

Bicara tentang hal unik dan tidak biasa khususnya di bidang hiburan dan kreatifitas, maka Jepang adalah juaranya. Jepang akan menjadi nomor satu dalam daftar list liburan apabila kita ingin mengharapkan sesuatu yang tidak biasa dalam hidup. Hal-hal unik tersebut hadir juga dalam bentuk Cafe.

Di Indonesia Cafe identik dengan tempat hangout, nongkrong bareng temen-temen sambil menikmati minuman dan makanan ringan dengan alunan musik yang mendayu serta design interior yang nyaman. Bagaimana dengan di Jepang? Berikut ini 10 Cafe terunik dan teraneh yang ada di Tokyo, Jepang.

1. Cafe Kucing

Cat Cafe Tokyo. Pic By: https://www.klook.com

Dari namanya pasti kalian berpikir bahwa Cafe ini khusus untuk kucing bukan? No, cafe ini untuk manusia yang memang cinta dengan binatang lucu dan imut yang satu ini. Bayangkan saja kalau kamu sedang bersantai di sofa yang nyaman dengan minuman segar serta makanan ringan sambil mendengarkan suara dengkuran kucing-kucing yang sedang tertidur serta berbagai jenis kucing yang berlalu lalang, sungguh unik bukan? Saat ini ada sekitar 39 Cafe Kucing di Tokyo saja.

Lokasi Cafe Kucing di Tokyo:
Neko Jalala: 3-5-5 Sotokanda, Chiyoda, Tokyo Prefecture
Nyafe Melange: 1-7-13 Ebisu, Shibuya-ku
Hapi Neko: 2-28-3 Dōgenzaka, Shibuya-ku
Temari no Ouchi: 2-13-14 Kichijōji Honchō, Musashino-shi
Cat Café Kyariko Kichijoji: 1-5-7 Kichijōji Minamichō, Musashino-shi

2. Robot Restaurant

Robot Show and Restaurant. Pic By: https://www.klook.com

Kunjungi Restaurant ini dan kamu akan merasakan sebuah keanehan serta keunikan yang tidak akan kamu temui di tempat lain. Sebuah robot raksasa yang begitu mencolok, sebuah robot yang menari setengah telanjang hingga permainan sinar laser yang sesekali mengagetkan kamu. Di tempat ini kamu akan merasakan kehidupan Pop Eksentrik khas Jepang yang begitu unik, aneh dan tentu saja fantastis.

Lokasi Robot Restaurant di Tokyo
B2F Shinjuku Robot Bldg, 1-7-1 Kabukicho, Shinjuku-ku

3. Soineya: Cuddle Cafés

Cuddle Cafe in Tokyo. Pic By: https://www.klook.com

Buat kamu yang menyandang status Jomblo Abadi (hehehe becanda), mungkin tempat ini sangat cocok buat kamu untuk dapat merasakan tidur dengan seorang gadis. Maaf, maksud mimin di sini adalah tidur dalam arti sebenarnya, bukan meniduri atau berhubungan badan dengan seorang gadis. Ya, kamu bisa memilih gadis mana yang akan menjadi teman tidur kamu. Tapi ingat, gadis-gadis tersebut hanya akan tidur di samping kamu dan tidak akan mau melakukan apapun di luar tugasnya sebagai seseorang yang menemani tidur.

Lokasi Cuddle Cafes di Tokyo
Tokyo’s electronics & nerd culture center of Akihabara

4. Cafe Burung Hantu

Tokyo Owl Cafe. Pic By: https://www.klook.com

Kalau saja kamu penyuka hewan tapi tidak suka dengan kucing, maka Cafe Burung Hantu ini menjadi alternatif lain buat kamu. Kamu bisa merasakan nikmatnya makanan sambil merasakan sensasi yang berbeda ditemani oleh banyak burung hantu. Hewan-hewan ini sangat jinak dan juga ramah terhadap manusia, namun tetap diberi aturan dan batasan agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.

Lokasi Cafe Burung Hantu di Tokyo
Akiba Fukurou Owl Café: 67 Kanda Neribeichō, Chiyoda-ku, Tōkyō-to, 101-0022
Ikefukuro Café: 4-24-8, Shinjuku-ku, Tokyo
Café Baron: 3 Chome-10-5 Koenjikita, Suginami, Tokyo
Tori no Iru Café: Seven Star Mansion, 1st floor, 2-6-7 Kiba, Koto-ku, Tokyo

5. The Lockup: Dungeon Café

The Lockup Cafe in Tokyo. Pic By: https://www.klook.com

Masuk melalui pintu masuk yang samar dan ikuti tangga kecil menuju ruang bawah tanah. Buka pintu raksasa yang sudah berkarat dan ikuti jalan gelap, beresonansi dengan suara jeritan yang menyiksa dan suara pengebor. Akhirnya, temukan seorang wanita dengan pakaian polisi yang begitu minim yang akan mengucapkan satu kalimat, “Siapa anak laki-laki dan perempuan yang jahat dan harus dihukum?” Polisi yang seksi itu kemudian membawa kamu ke sel dimana kamu akan menjalani hukuman selama 2 jam.

Ya, itulah gambaran cafe yang cukup menyeramkan ini. Didesain sedemikian rupa dengan konsep yang sungguh unik namun akan memberikan sensasi yang tidak akan terlupakan bagi setiap pengunjung.

Lokasi The Lockup Cafe di Tokyo
33-1 Udagawacho | B2F Shibuya Grand Tokyo Bldg.,Shibuya 150-0042, Tokyo

Itulah 5 cafe terunik dan teraneh yang ada di Tokyo, Jepang. Mungkin beberapa diantaranya terdengar cukup aneh, namun mereka ada karena pasarnya ada. So, yang aneh sebenarnya mereka atau orang-orang yang memang butuh keanehan hanya untuk sebuah sensasi atau karena ingin merasakan hal baru?

Reference:
https://www.klook.com


Like it? Share with your friends!

0
34 shares
Caper JalanJalan
Membahas segala macam obyek wisata di Indonesia dan Luar Negeri dengan cara yang berbeda. Sebagai referensi destinasi wisata para pembaca.