Daftar Game Android Untuk Anak Perempuan Paling Menyenangkan


Perangkat android saat ini sudah mulai digunakan oleh banyak kalangan dari segala umur. Bahkan, anak perempuan juga sudah banyak menjadikan perangkat android sebagai alat komunikasi, belajar atau bermain. Hal ini yang membuat anda juga bisa menentukan pengaturan yang sesuai dengan kebutuhan dari anak perempuan. Selain itu, android juga banyak menyediakan berbagai pilihan game yang dikhususkan untuk anak perempuan. Pilihan game ini akan memberikan gameplay yang sangat menyenangkan. Jangan khawatir karena pilihan game ini juga tidak mengandung unsur kekerasan. Anda bisa mencoba berbagai pilihan dari game android untuk anak perempuan.

7 rekomendasi game android untuk anak perempuan

Beberapa pilihan dari game android untuk anak perempuan memang menawarkan cerita yang unik. Selain itu, ada berbagai karakter yang bisa digunakan untuk membuat gameplay semakin menarik. Bahkan, beberapa game yang tersedia dengan konsep seperti ini juga memiliki interface yang sangat menyenangkan. Mungkin anda bisa menikmati berbagai pilihan dari game android untuk anak perempuan seperti:

1. My Talking Tom Friends

Sebenarnya ini adalah game android untuk anak perempuan yang sangat populer. Bahkan, kamu akan mendapatkan pengalaman yang sangat unik. Game ini menampilkan karakter seekor kucing dengan grafis yang sangat baik. Karkater ini bisa meniru seluruh ucapan yang kamu lakukan. Bahkan, tersedia beberapa control yang membuat kucing melakukan berbagai gerakan lucu. Semakin panjang ucapan yang kamu berikan maka kucing ini juga akan semakin sulit untuk menirunya. Untuk memberikan gameplay yang lebih baik lagi sebenarnya game ini memiliki efek merubah suara. Tentu saja ini menjadi hal yang sangat berbeda.

2. Hello kity Nail Salon

Kamu bisa menjadikan game ini sebagai pilihan yang cukup baik bagi anak perempuan. Game ini akan menghadirkan salon khusus dengan berbagai karakter dari hello kitty. Bahkan, anak perempuan kamu juga akan mudah untuk bereksperimen untuk mendapatkan nail art terbaik. Ada banyak pilihan warna dan perlengkapan yang bisa digunakna dengan sangat mudah. Masing-masing dari warna itu juga bisa dikombinasikan pada kuku. Tampilan grafis yang tersedia dari game ini juga sangat baik sehingga gamer juga tidak terlalu sulit untuk melakukan nail art.

3. Subway Princess Runner

Sekilas game ini memang mirip dengan Temple Run. Karakter dari Subway Princess Runner akan berlari di lintasan yang sudah tersedia. Selanjutnya, kamu harus mengumpulkan banyak koin yang ada di lintasan. Namun, beberapa lintasan memiliki rintangan yang cukup berat. Kamu bisa melakukan beberapa gerakan untuk menghindari rintangan itu seperti sliding, melompat atau berbelok. Semakin banyak koin yang kamu kumpulkan maka ini akan menambah poin untuk meraih kemenangan. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan beberapa item tambahan yang mempermudah kamu dalam menyelesaikan misi lintasan itu.

4. Candy Crush Soda Saga

Game puzzle ini sebenarnya sangat populer di berbagai kalangan. Candy Crush Soda Saga ini akan menghadirkan tampilan grafis yang unik. Ada banyak pilihan karakter permen dalam sebuah kotak yang harus kamu urutkan. Bila seluruh urutan itu sesuai dengan bentuk dan warna maka akan menghilang dan kamu akan mendapatkan poin. Kamu harus menyelesaikan seluruh urutan dari permen ini dalam waktu yang sangat terbatas. Kadang ada beberapa item bonus yang memudahkan kamu dalam menyelesaikan misi seperti ini. Ada banyak pilihan level yang bisa kamu selesaikan. Biasanya semakin tinggi level dari game ini maka itngkat kesulitan juga akan semakin lebih besar.

5. My Talking Angela

Ini adalah game yang hampir mirip dengan kucing Tom. Namun, karakter yang ditampilkan pada game ini juga sangat berbeda. Bahkan, My Talking Angela menampilkan sosok wanita yang akan meniru seluruh ucapan yang kamu lakukan. Hal yang menarik lagi adalah kamu bisa memberikan tampilan fashion yang berbeda pada karakter di game ini. Ada beberapa efek suara yang bisa dirubah sehingga tiruan suara yang dilakukan akan lebih lucu dan menggemaskan. Game ini juga tersedia secara gratis di Android.

6. Cooking In The Kitchen

Kamu bisa menjadikan game ini sebagai pilihan utama. Apalagi game ini memang ditujukan bagi kamu yang senang dengan memasak. Ada banyak pilihan resep yang tersedia. Masing-masing dari resep ini juga sudah memiliki bahan baku yang disediakan. Kamu hanya membutuhkan instruksi yang diberikan. Namun, untuk menyajikan masing-masing menu itu juga memiliki waktu terbatas.

7. Princess Make up Salon

Game ini akan menjadikan kamu sebagai seorang make up artist. Princess Make Up Salon menghadirkan suasana di salon dengan berbagai perlengkapan make up. Kamu bisa merias dengan seluruh perlengkapan yang telah tersedia. Selanjutnya, kamu juga bisa menambahkan aksesoris fashion agar karakter di salon ini terlihat sangat menarik.


Like it? Share with your friends!

Caper Game

Membahas segala sesuatu yang berhubungan dengan dunia game dan gamer nasional maupun internasional dengan bahasa yang menarik.